Tips, Trik, Tutorial dan Cara Komputer, PC, Laptop dan Notebook Windows, Linux dan MAC OS.

Mengatasi Error code: 0x800704cf. The network location cannont be reached. For information about network troubleshooting, see Windows Help.

Tutorial, Tips, trik dan cara memperbaiki error The network location cannont be reached. For information about network troubleshooting, see Windows Help. di Windows 10, 8/8.1 dan 7 - Perlu anda ketahui bahwasanya cukup banyak juga pengguna windows 10 yang mengalami masalah error seperti ini ketika saat akan menkoneksikan PC ke jaringan atau coba masuk ke akun Microsoft. Dan sudah pasti anda salah satu pengguna yang saat ini sedang merasakan masalah tersebut. [Baca juga : Mengatasi Your PC can’t project to another screen. Try reinstalling the driver or using a different video card.]

Kebanyakan penyebab dari error 0x800704cf adalah karena terdapat kesalahan pengaturan pada TCP/IP, atau perangkat network kalian yang tidak berfungsi atau mencoba masuk akun menggunakan local user. Disini admin AmalanKomputer.com menyarankan anda untuk melakukan mengganti settingan dari perangkat adapter, mereset TCP, hingga menginstall kembali perangkat jaringan kalian untuk memperbaiki masalah yang sedang anda alami. [Baca juga : Mengatasi Something happened and this app couldn't be installed. Please try again.]

Mengatasi Error code: 0x800704cf.

Dibawah ini empat cara yang bisa admin berikan kepada anda. Silahkan coba satu per satu untuk mengetahui metode mana yang berfungsi kepada anda.

Metode 1 : Mengganti Adapter Settings


Metode pertama ini sangatlah mudah! anda hanya perlu merubah atau mengganti pengaturan dari adapter anda. Adapun caranya yaitu:

  1. Masuk ke bagian Settings
  2. Dibagian Settings app, pilih Network & Internet
  3. Perhatikan bagian kanan, klik Change adapter options
  4. Klik kanan pada WiFi atau koneksi Ethernet yang sementara anda gunakan, lalu pilih Properties
  5. Di Jendela yang muncul, hilangkan check pada Client for Microsoft Network dan klik OK untuk menyimpannya.
  6. Restart perangkat laptop anda.

Untuk windows 8/8.1 juga mudah. Tinggal klik kanan pada icon wifi pilih Open Network and Sharing Center > Change adapter options. Langkah-langkah selanjutnya sudah sama. [Baca juga : Mengatasi The setup program ended prematurely because of the following error: This platform is not supported]

Metode 2 : Reset TCP/IP


Metode kedua ini juga bisa mengatasi masalah Error code: 0x800704cf di windows 10 anda. Dan cara-caranya pun sangatlah mudah, yakni:

  1. Buka CMD sebagai Administrator (Run as administrator)
  2. Ketik perintah ipconfig /flushdns lalu tekan enter di cmd untuk membersihkan cache DNS
  3. Ketik nbtstat –RR lalu enter untuk merefresh NetBIOS
  4. Ketik perintah netsh int ip reset untuk reset Internet Protocol
  5. Ketik perintah netsh winsock reset untuk mereset Winsock Catalog

Jika semua perintah tersebut selesai tanpa error, silahkan tutup command prompt anda lalu lakukan restart perangkatnya untuk melihat efeknya. [Baca juga : Mengatasi Windows Resource Protection could not start the repair service]

Metode 3 : Install Ulang Network Adapter


Cara ketiga ini bisa anda lakukan jika kedua cara diatas tidak berhasil. Cara ini dilakukan untuk memperbaiki masalah Error code: 0x800704cf yang mungkin saja ada yang k0rupt. Adapun langkah-langkahnya yaitu:

  1. Buka Device Managment dengan cara tekan tombol Windows dan R secara bersamaan lalu ketika devmgmt.msc dan tekan enter.
  2. Cari dan buka Network adapters dan lihat semua item yang terinstall
  3. Pilih dan klik kanan satu-satu semua item tersebut pilih Uninstall device

Sekarang anda bisa tutup device management tadi lalu restart perangkat anda. Tenang aja, windows akan secara otomatis melakukan install ulang semua netword adapter yang anda uninstall dengan CATATAN : hubungkan perangkat anda dengan koneksi internet yang stabil! [Baca juga : Mengatasi The Application Was Unable to Start Correctly 0xc0000005. Click OK to close the application]

Metode 4 : Buat string TransportBindName


Cara terakhir ini bisa anda lakukan ketika saat anda menyambungkan perangkat anda ke perangkat lain saat sharing data melalui fitur Run, berikut cara-cara memperbaikinya:

  1. Buka Registry Editor
  2. Masuk ke HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Services\NetBT\Parameters Anda perlu mencari string value “TransportBindName”, jika tidak ada, anda bisa membuatnya. Cara buatnya adalah klik kanan Parameters > New > String Value dan anda bisa memberi namanya TransportBindName, Type : REGSZ, dan Valuenya adalah \Device\
  3. Jika TransportBindName anda sudah ada, periksa valuenya. Nilainya harus \decevice\

Sekarang anda sudah bisa menutup Registry Editor lalu restart perangkat kalian untuk melihat hasil akhirnya. Semoga saja bisa berjalan dengan normal kembali. [Baca juga : Mengatasi Windows Explorer Has Stopped Working]

Bagaimana? sangatlah mudah bukan untuk memperbaiki permasalahan The network location cannont be reached. For information about network troubleshooting, see Windows Help? semoga artikel ini bisa membantu anda yang sedang mengalami kesulitan. Untuk itu, sampai disini pembahasan saya. Semoga bermanfaat. Sekian... [Baca juga : Mengatasi There was a problem resetting your PC]

Tag :

Warning

0 Komentar untuk "Mengatasi Error code: 0x800704cf. The network location cannont be reached. For information about network troubleshooting, see Windows Help."

Back To Top