Tips, Trik, Tutorial dan Cara Komputer, PC, Laptop dan Notebook Windows, Linux dan MAC OS.

Mengatasi error USB device not recognized di Laptop Windows 11, 10, 8/8.1 dan 7

Memperbaiki notifikasi error USB device not recognized. The last USB device you connected to this computer malfunctioned, and Windows does not recognize it Windows 11, 10, 8/8.1, 7 dan XP - Admin AmalanKomputer.com kali ini akan memberikan tips, trik, langkah langkah atau tutorial singkat kepada anda mengenai bagaimana cara mengatasi masalah yang saat ini anda hadapi..

Seperti pada kasus yang anda alami, permasalahan tersebut biasanya terjadi ketika kita mencolokkan sebuah Flashdisk (nama aslinya Flash drive), keyboard, kabel data, mouse, printer, kamera, handphone atau perangkat lainnya ke colokkan khusus USB.

Tentu hal ini menjadi permasalahan yang sangat serius karena USB tidak bisa kita gunakan lagi sehingga laptop, pc atau komputer anda tidak bisa terhubung dengan perangkat lain melalui media transfer tersebut. Misalkan anda ingin menggunakan flashdrive, namun FD tersebut tidak bisa kita gunakan karena tidak terbaca dan malah ada pesan pemberitahuan USB device not recognized tersebut.

Disini admin akan memberikan beberapa macam cara mengenai cara memperbaiki laptop yang USB device not recognized tersebut. Langkah langkah ini dapat anda lakukan di pc, komputer atau laptop yang bersistem operasi windows, baik itu windows 10, 8/8.1, 7 dan XP.

Namun sebelum anda memastikan bahwa port colokkan tersebut bermasalah atau tidak, cobalah USB atau kabel data yang anda gunakan tersebut colokkin ke port laptop yang lainnya. Jika terbaca di laptop lain, berarti dapat dipastikan bahwa port anda sedang mengalami masalah pada driver atau hal lainnya.

Jika ternyata tidak terbaca, berarti permasalahannya ada pada USB tersebut. Nah, jika anda sudah sangat penasaran terhadap langkah langkah atau tipsnya, silahkan simak baik baik penjelasan admin.

Cara mengatasi USB device not recognized.

1. Restart laptop

Tips pertama yang dapat anda coba adalah merestart laptop anda, atau bisa menonaktifkan sejenak hingga beberapa menit lalu menghidupkannya.

Yang paling ekstrim, anda dapat menekan dan menahan tombol power selama beberapa detik pada saat laptop hidup hingga ada bunyi bip. Tujuannya agar laptop mati paksa lalu hidupkan kembali dengan normal.

Cobalah kembali untuk mencolokkan perangkat anda ke port usb tersebut, mudah-mudahan bisa berfungsi dengan normal.

Di beberapa kasus yang sering ditemui, permasalahan tersebut bisa diselesaikan dengan cara pertama. Biasanya terjadi error USB device not recognized karena laptop atau pc anda berfungsi sudah lama (aktif terus, tidak pernah di restart apalagi di shutdown) sehingga mengakibatkan driver tidak berfungsi sementara. Jika tetap tidak berfungsi, cobalah tips kedua.

2. Atur USB Root Hub

Tips kedua, yaitu anda dapat melakukan pengaturan pada USB Root Hub. Adapun langkah pertama yang anda tempuh adalah:

  • Masuk ke start lalu ketikkan pencarian dengan keyword device manager. Masuk saja ke Device Manager yang ditemukan tadi.
  • Scroll yang paling bawah sehingga anda akan melihat driver Universal Serial Bus controllers, klik sekali hingga terlihat sub-devicenya.
  • Perhatikan sub-device yang bernama USB Root Hub, anda bisa klik kanan lalu Update Driver software...
  • Untuk mencari dan memperbaharui driver yang kira kira rusak atau corrupt. Atau anda bisa mengklik kanan pada USB Root Hub lalu ke Properties.
    Mengatasi USB device not recognized di Laptop Windows 10/8/8.1/7/XP
  • Pindahkan ke tab Power Management lalu hilangkan centang Allow the computer to turn off this device to save power lalu klik button OK.

Restart laptop anda, dan silahkan colokkan kembali USB atau media anda. semoga saja berfungsi. Jika tetap tidak berfungsi, lanjut ke tips ketiga.

3. Uninstall Driver

Tips ketiga yaitu anda bisa menguninstall driver tetap berada di Device Manager tadi. Adapun caranya yaitu:

  • Tetap juga berada di Universal Serial Bus controllers namun perhatikan driver USB Enhanced Host Controller (atau sejenisnya seperti USB 3.0 eXtensible Host Controller),
  • Silahkan anda klik kanan disana lalu pilih Unistall sehingga controller tadi akan di unistall.

Silahkan restart kembali laptop anda, semoga saja hidup.

4. Jalankan System Restore

Jika belum, lakukan Tips ke Empat yaitu melakukan system restore. Anda bisa mengingat-ingat kembali sejak kapan atau sebelum tanggal berapa permasalahan tersebut muncul sehingga anda bisa melakukan system restore ditanggal sebelum kerusakan terjadi.

Tips yang ke empat ini adalah tips yang sangat ampuh bagi banyak kasus, apalagi kerusakan yang sangat parah. Setelah melakukan restore tersebut, 90% akan mengalami perbaikan.

Sebenarnya, jika anda selalu mengupdate windows anda melalui fitur Windows Update, tidak akan terjadi hal hal yang demikian karena semua fitur hingga device akan terperbaharui secara otomatis.

Jika kesemuaan tips tidak dapat berfungsi, maka dapat dipastikan bukan devicenya yang mengalami kerusakan melainkan portnya, misalkan telah longgar atau ada yang patah sehingga saran saya bawa laptop, pc atau komputer anda ke tempat service resmi atau legal terdekat untuk memperbaiki port yang rusak tersebut dan kemungkinan akan diganti dengan yang baru.

Dengan demikian, sampai disini dulu pembahasan admin AmalanKomputer pada artikel singkat ini. Jika agan agan punya tips atau triknya tersendiri, silahkan bagikan melalui kolom komentar karena admin akan menambahkan tips dari anda tersebut di artikel ini. Sekian...

Tag :

Warning

0 Komentar untuk "Mengatasi error USB device not recognized di Laptop Windows 11, 10, 8/8.1 dan 7"

Back To Top